Pada tanggal 1 – 4 Juli 2019 lalu, delegasi Program Internasional FEB UNSOED melakukan kunjungan ke Taiwan. Delegasi yang terdiri dari Drs. Agung Praptapa, MBA (Ketua Program Internasional) dan Prasetyo HS., MBA (International Officer) tersebut mendapatkan undangan dari National Yunlin University of Science and Technology (YUNTECH) sebagai salah satu universitas mitra UNSOED.
Agenda utama kegiatan yang difasilitasi oleh YUNTECH tersebut adalah Lokakarya Internasional Program Gelar Ganda (Double Degree) antara YUNTECH dan universitas mitra di Indonesia. Dalam lokakarya tersebut, kedua belah pihak melakukan “curriculum matching” program sarjana yang disiapkan untuk program Double Degree. Diharapkan dalam waktu yang tidak terlalu lama Program Internasional FEB UNSOED dapat segera mengirimkan mahasiswanya untuk mengikuti program Double Degree ke YUNTECH. (pras)