Kunjungan Fakultas ISIP Sunan Ampel Surabaya ke FEB Unsoed

Kamis, (29/9) , Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jenderal Soedirma menerima kunjungan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Surabaya dalam rangka kunjungan dinas terkait sharing pengelolaan kelas Internasional. Rombongan Fakultas ISIP Sunan Ampel adalah Dr. Wise Setiyani, M.Ag (Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan) dan Tim Gugus Kendali Mutu, dari FEB Unsoed yang hadir dalam kegiatan ini Dekan, para Wakil Dekan, para Ketua Jurusan dan Koordinator Kelas Internasional. Dalam sambutannya Dr. Wise Setiyani, M.Ag menyampaikan tujuan kunjungan dinas selain silaturakhmi juga ingin mengetahui secara langsung mengenai pengelolaan kelas internasional di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsoed, termasuk kurikulum dan strategi pemasaran.

Dilanjutkan dengan paparan dari Koodinator Kelas Internasional Drs.Agung Praptapa, MBA. Ak mengenai profil dan pengelolaan kelas Internasional, dan diakhiri dengan sesi diskusi dan sharing. Menutup kegiatan kunjungan dinas, rombongan dari Tim Fakultas ISIP Sunan Ampel diajak untuk melihat gedung, sarana dan prasarana Kelas Internasional Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jenderal Soedirman.

X