Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto mengadakan Pelatihan Pengolahan dan Penyajian Data Menggunakan SPSS pada hari Rabu tanggal 13 Oktober 2021. Acara pelatihan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Jurusan Akuntansi FEB Unsoed. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan secara daring menggunakan aplikasi Zoom Online Meetings. Sebagai Narasumber adalah Bapak Dr. Bambang Setya Budi I, SE., M.Si., Ak., CA. dengan Moderator Ibu Christina Tri Setyorini, SE., M.Si., Ph.D., Ak., CA.

Pada paparannya kali ini narasumber menjelaskan mengenai praktik penggunaan SPSS untuk proses pengolahan dan penyajian data. Materi yang dijelaskan antara lain mengenai definisi SPSS, uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi, uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi, dan uji heteroskedastisitas. Para peserta pelatihan sangat antusias dengan penjelasaan dari narasumber dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan yang muncul pada saat sesi diskusi. Pertanyaan mahasiswa peserta pelatihan antara lain mengenai penggunaan SPSS, urutan pengujian yang dilakukan, jumlah data yang dibutuhkan dan juga seputar kelemahan dan kelebihan SPSS dalam mengolah data. Acara ditutup dengan sesi foto bersama.