Dalam membantu seseorang meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum Fakultas Ekonomi & Bisnis Unsoed (laboratorium perkantoran) selenggarakan Workshop Public Speaking dengan Tema ” Build up your speaking skill and personality to lead the future”dengan Pemateri Dr. Mite Setiansah, S.IP., M.Si (Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan). Bertempat di Gedung Lab Lt 6, Jumat (17/05) turut hadir Ketua Jurusan Manjemen beserta Sekretaris Jurusan, Kaprodi D3 Administrasi Perkantoran dan Para Mahasiswa.

Ketua Jurusan Manjemen Dr. Nur Choirul Afif, S.E, M.Si yang dalam sambutanya menyampaikan terkait dengan tema workshop public speaking hari ini, bahwa public speaking memiliki peranan didunia kerja, seperti halnya kerja pada BUMN atau perusahaan lain. Public speaking tersebut digunakan untuk komunikasi antar personal dan untuk khalayak umum. Sehingga dalam mencapai kesuksesan dunia kerja maka soft skill yang perlu ditingkatkan adalah public speaking.

Dr. Mite Setiansah, S.IP., M.Si dalam paparanya menyampaikan terkait dengan Pentingnya Mengoptimalkan Keterampilan dan Kepribadian Public Speaking untuk lulusan dalam dunia kerja seperti skill dalam berorganisasi, Etos kerja yang kuat, adaptasi serta dalam mengelola kecerdasan emosional dan keterampilan interpersonal.